Bhabinkamtibmas,Aiptu Imam lswahyudi Dan Babinsa ,Sertu Isnandar, saat membagikan masker Pada, Warga Desa Manyar, Sidoruku , Minggu (23/8/2020)
GRESIK [ RADARJATIM. CO] – Bhabinkamtibmas Aiptu Imam Iswahyudi bersama Babinsa Sertu Isnandar membagikan masker kepada warga Desa Manyar Sidorukun Kecamatan Manyar Kabupaten Gresik, Minggu (23/08/2020)
Sekaligus mengkampanyekan gerakan Jatim bermasker yang merupakan program Kapolda Jatim guna menangani pandemi penyebaran virus covid 19 yang saat ini menjangkit di wilayah Jawa Timur dan dunia pada umumnya.
Selain dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas dan Babinsa, dalam kegiatan tersebut juga dibantu anggota Polsek Manyar dan ibu – ibu penggerak PKK (Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga) Desa Manyar Sidorukun.
Kepada awak media Waka Polsek Manyar Ipda M. Yasin mengatakan bahwa, “gerakan Jatim Bermasker yang digalakkan oleh jajaran Polda Jatim merupakan salah satu upaya guna mengatasi penyebaran Covid-19 di Jawa Timur yang juga dilakukan oleh jajaran Polres Gresik”, terang M Yasin.
“Dengan mengkampanyekan Jatim bermasker juga memberikan edukasi kepada Masyarakat tentang adaptasi kebiasaan baru ditengah wabah Covid-19 yang hingga saat ini masih dilakukan uji klinis vaksinnya.” imbuhnya.
“Jatim bermasker merupakan upaya TNI – Polri sebagai garda utama bersama instansi terkait untuk mendisiplinkan protokol kesehatan kepada masyarakat, Jatim Bermasker – Gresik Sehat.” Pungkasnya.
(Red)