Pantau Kesejahteraan Warga, Eri Cahyadi: Big Data Menjadi Prioritas Bersama Armuji Tingkatkan Kesejahtraan Warga

SURABAYA [RADARJATIM. CO-Calon Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi, Meneruskan kebaikan merupakan jargon Calon Walikota Surabaya, Eri Cahyadi. Bersama Armudji, bertekad melanjutkan program pemkot saat ini. Namun, tak sekedar mengekor pendahulunya yaitu Tri Rismaharini. Kandidat yang diusung PDIP itu juga merancang sejumlah inovasi.

Terobosan baru itu disampaikan Eri di depan alumni ITS Manyar (24/10/2020). Dia menjelaskan, filosofi meneruskan kebaikan. Yaitu melanjutkan program kerja yang sudah berjalan optimal. Serta menciptakan program kerja baru.

Ada beberapa program prioritas Er-Ji di Pilkada Surabaya saat ini, diantaranya program besar itu yakni, membuat sentralisasi data. “Saya akan membuat Big Data” katanya.

Big data itu berisi beraneka ragam data. Mulai data tingkat pendidikan, kesehatan, hingga kemiskinan. Data itu nantinya menjadi rujukan ketika mengambil kebijakan.

Dengan big data, pemkot akan mengetahui pergerakan angka masyarakat berpenghasilan rendah (MBR). “Sehingga yang belum bekerja langsung bisa ditangani,” terangnya.

Baca Juga :  Giat Operasi Yustisi Bersama Polsek Sukomanunggal

Pertumbuhan ekonomi juga terpantau. Pemkot akan mengetahui berapa PAD yang dihasilkan. “Sehingga bisa menjadi rujukan pembangunan tahun depan,” ucap Alumnus ITS itu.

Kedua yakni pengembangan potensi kota. Menurut Eri, Surabaya memiliki daya yang bisa diunggulkan. Salah satunya wisata.

Dia mencontohkan Sentra Ikan Bulak (SIB). Tempat itu bisa menjadi pusat perdagangan ikan segar. Kawasan religius Ampel juga bisa dimaksimalkan. Untuk pengembangan wisata berbasis agama.

Bukti itu terlihat ketika pemkot menata kawasan Dolly. Bekas lokalisasi itu kini berubah. Menjadi salah satu sentra ekonomi. Dengan adanya UMKM pembuatan sepatu dan sandal. Eri mengatakan, dalam pembangunan pihaknya akan menggandeng perguruan tinggi. “Sekaligus sebagai sarana kerja praktik mahasiswa,” ucap pria 43 tahun itu.

Baca Juga :  Terhenti Selama Pandemi, Umat Hindu Desa Laban Gelar Pawai Ogoh-Ogoh Sambut Hari Raya Nyepi Tahun Baru Saka 1945

Di bidang pendidikan, Eri bakal memberikan bimbingan les gratis pada siswa. Kegiatan itu digelar di Balai RW. Sehingga, anak-anak yang berasal dari warga yang ekonominya lemah mampu mendapatkan tambahan pembelajaran.

( Red )