Gresik | RADARJATIM.CO.~MAN 2 Gresik kembali menyabet prestasi gemilang dalam event Interactive Speech Contest yang diselenggarakan oleh Universitas Qomaruddin Se- Gresik dan Lamongan. Event bergengsi ini menampilkan kompetisi pidato interaktif yang menuntut kemampuan berbicara dan argumentasi yang kuat.
Berikut Siswa – Siswi MAN 2 Gresik yang berhasil meraih juara dalam event ini,
1. Juara 1: Shesa Nayla Zahrani Putri X1
2. Juara 3: Sayyidah Awwilu Maulidyah X-1
3. Juara Harapan 1: Sheila Ayu Maulidya Putri X-1
4. Juara Harapan 2: Farah Hamidiyah Irwansyah X-1
Torehan prestasi ini menegaskan keunggulan dalam keterampilan berbicara dan presentasi yang dimiliki oleh siswa-siswi MAN 2 Gresik dalam bidang komunikasi.
Kepala MAN 2 Gresik, Drs. H. Samari, M.M., mengapresiasi pencapaian luar biasa ini, Prestasi ini menjadi bukti bahwa pendidikan di MAN 2 Gresik telah mendorong mereka untuk menjadi individu yang berkompeten.
“Dengan pencapaian gemilang ini, siswa-siswi MAN 2 Gresik bisa menjadi inspirasi bagi generasi muda lainnya untuk mengejar prestasi dalam berbagai bidang. Semoga keberhasilan mereka dapat terus menjadi motivasi bagi kemajuan pendidikan di Kabupaten Gresik ini,” ungkap H Samari.
Sepanjang tahun 2023 MAN 2 Gresik telah mengukir ribuan prestasi akademik maupun non-akademik,
– Kabupaten 175
– Propinsi 262
– Nasional 1837
Dengan Jumlah prestasi : 2274 prestasi.
-Internasional : 6 prestasi
-Beasiswa International 3 siswa.