Gresik || Radarjatim.co – Momentum Bulan suci Ramadan telah dilewati, hari-hari berpuasa dan penyucian diri telah dituntaskan, Umat Islam dengan penuh sukacita merayakan hari kemenangan Idulfitri 1 Syahwal 1444H/2024 M.
Keluarga Besar Paguyuban CAGATU 567 BIMO 84/85 ( Catam tiga gelombang satu, BIMO “Bumi moro” lulusan Tahun 1984 / 1985.) Dan berpedoman dengan buku Panduan ( ADART CAGATU 567 ) Anggaran Dasar Rumah tangga, Turut melakukan Halal Bihalal dengan Tema “Pererat tali silaturahmi, Semangat, Bersatu dan Kuat”.
Acara yang diselenggarakan di Rumah Makan “Cofffee/Resto Bintang Shofa” Gresik Cabang Malang, tepatnya di Jl. Raya Gresik – Babat No.16, Desa Banjarsari kecamatan Cerme Kabupaten Gresik, Jawa Timur, Minggu (28/4/2024).
Ketua panitia/pelaksana dari rayon IV Peltu PURNA Yamin menyampaikan banyak terimakasih kepada seluruh hadirin menyempatkan waktunya hadir pada acara ini, pada intinya acara ini bertujuan agar kita selalu ingat tentang persaudaraan, serta mempererat tali silaturahmi.
Mbah Min sapaan akrabnya juga berharap semoga kita semua menjadi semakin lebih baik, InsyaAllah berkat dukungan kita semua yang hadir disini maupun yang tidak hadir menitip pesan singkat WhatsApp, mereka akan tetap selalu saling support, yang terpenting selalu guyub, rukun sak lawase “selamanya”.
Pelttu Marinir Purnawirawan Mariyadi atau dikenal Ragil Selalu Ketua Paguyuban CAGATU 567 BIMO 84/85 mengatakan bahwa kegiatan ini merupakam kegiatan rutin dilakukan 4 bulanan, yang tempatnya berpindah pindah, sesuai dengan urutan rayon, ketepatan kali ini di Rayon Gresik.
Beliau menambahkan jika CAGATU 567 BIMO 84/85 ini berisikan Catam tiga gelombang satu Bumi moro lulusan tahun 1984 / 1985 terdiri di Hadiri dari berbagai wilayah dari Jawa Tenga dan jawa timur diantaranya Dari Jogjakarta, Magelang, Madiun, Malang, Bayuwangi, Probolinggo, Madura, Kudus, Semarang Demak, Klaten Cilacap, Tegal, Tuban, Tulungagung serta Kediri.
“Paguyuban ini kita bentuk bertujuan sebagai wadah/tempat mengumpulkan atau mengenang kembali rekan-rekan seperjuangan kita yang sudah selama puluhan tahun gak bertemu, yang terpisah di berbagai daerah, kita juga adakan iuran untuk santunan sakit, meninggal dan kegiatan semacam ini” Ungkapnya.
“Paguyuban ini bersifat surut, yang jelas kami bertambah tua, namun saya berharap dengan adanya kegiatan halal bihalal bisa menjadikan kita semakin kompak, solid serta mempererat tali silaturahmi sampai kapanpun”, Harapnya.
“Saya juga ucapkan terimakasih banyak kepada segenap panitia pelaksana yang sukses mempersiapkan acara ini dengan baik dan maksimal, tanpa bantuan mereka acara ini tidak mungkin semeriah saat ini Pungkas Pelttu Marinir Purnawirawan Mariyadi atau dikenal Ragil Selalu Ketua Paguyuban CAGATU 567 BIMO 84/85.
Senada Ketua Panitia Peltu PURNA Yamin serta Ketua Paguyuban Pelttu Marinir Purnawirawan Mariyadi (Ragil) menyampaikam terimakasih kepada Bunda Shofi (Owner RM. Bintang Shofa) telah mempersiapkan tempat dan hidangan secara luar biasa.
Menurutnya dari beberapa tempat yang pernah ditempati ini adalah salah satu yang paling istimewa, dengan dana sedemikian semua bisa terpenuhi seeta fasilitas yang sangat memuaskan.
Kegiatan halal bihalal kali ini juga disertai kupon hadiah/door prize, ada pula pemberian penghargaan kepada Bunda Shofi (Owner RM. Bintang Shofa)
Perlu diketahui CAGATU 567 BIMO 84/85 didirikan/dan dilantik menjadi Prajurit TNI AL 14 DESEMBER 1984 oleh Komandan Kodikal Mayor Jenderal TNI (Mar) Suharmo Haryanto dengan Korps Marinir dan Pelaut.
Dikomandani Oleh Kolonel Piter Daoriwo Komandan Pusdiktuk, merupakan paguyuban rekan seperjuangan menempuh pendidikan, Lulusan Tahun 84/85 dan sudah berjalan 2 peridoe kepemimpinan.
CAGATU 567 BIMO 84/85 terdiri dari beberapa korps Pelaut dan korps Marinir, dari korps Pelaut dan marinir dibagi menjadi beberapa korps :
Kopaska, Taifib, Penyelam kapal selam, Denjaka, intelijen ini yg khusus
Dan yang lainnya infantri, armed Tank, Arteleri dari Marinir dll.
Dan kalau dari Pelautnya Saa.Pta, ptb ,mpp keu TTU dll.
(Rois)