BUDAYA  

Camat Balongpanggang Hadiri Karnaval Banjaragung

Gresik. Radarjatim.co || Setelah menggelar berbagai jenis kegiatan serta perlombaan pemerintah desa (Pemdes) Banjaragung sebagai puncak peringatan HUT RI yang ke 78 tahun menggelar festival karnaval yang para pesertanya seluruh masyarakat desa Banjaragung.

Masyarakat sangat antusias mengikuti acara ini mulai dari anak-anak hingga dewasa berkumpul menjadi satu di tempat pemberangkatan belakangan diketahui di dusun Banjarmlati, Desa Banjaragung, kecamatan Balongpanggang, kabupaten Gresik. Pada Minggu 24/09/2023

Selain masyarakat sekitar dan Kepala desa Banjaragung Hargianto tampak hadir camat Balongpanggang M. Amri didampingi ketua TP PKK kecamatan Balongpanggang Zur’ah Amri. Ndanramil Balongpanggang Kpt Arh Kuntoko beserta anggotanya, Kapolsek Balongpanggang AKP M. Zainudin yang diwakili oleh anggotanya, Sat- Pol PP kecamatan Balongpanggang.

Baca Juga :  Pupuk Langka di Gresik, FORKOT Ngeluruk Aksi Demo ke PT.Petrokimia (Persero)

Karnaval pada pagi hari ini diikuti oleh kurang lebih sekitar 15 (Lima belas) peserta dan seluruh peserta karnaval harus menempuh jarak sekitar kurang lebih 2 (dua) kilometer sebelum mencapai finis

Sebelum memberangkatkan seluruh peserta karnaval Camat Balongpanggang M. Amri mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi Seluruh jajaran pemerintahan desa (pemdes) dan seluruh masyarakat yang sangat antusias dan semangatnya luar biasa.

Baca Juga :  Ketua Fraksi Golkar DPRD Gresik Berikan Bantuan Sosial  Langsung kepada Korban Terdampak Banjir di Menganti

Lebih jauh M. Amri panggilan kesehariannya juga menghimbau kepada seluruh peserta karnaval kalau menyalakan kembang api dan sebagainya harus waspada dan memastikan aman. Jangan sampai terjadi hal- hal yang tidak kita inginkan. Pesannya

Ia (M. Amri red) juga melanjutkan karena kita masih dalam musim kemarau dan cuaca sangat panas sekali saya menghimbau agar seluruh peserta karnaval membawa bekal air minum selama perjalanan menuju tempat finis. Ujarnya

Baca Juga :  HMI dan Warga Bawean Peduli Korban Bencana Alam Erupsi Gunung Semeru di Lumajang

Tak lupa sebelum para peserta saya berangkatkan agar nantinya untuk selalu menjaga ketertiban dan keamanan dan yang paling utama adalah kebersamaan. tutupnya

Dengan mengucap “Bismillah” Para peserta karnaval dalam puncak acara peringatan HUT RI ke 78 saya berangkatkan.

Para peserta karnaval mendapat pengawalan dari Koramil dan Polsek Balongpanggang, Sat Pol PP serta di bantu oleh Linmas Setempat sehingga karnaval pada pagi hari ini dari awal hingga selesai berjalan dengan aman.

(Adi)