GRESIK [RADARJATIM. CO- Kafe Akila 2 adalah Warung Kopi yang ditata secara Elegan dapat memenuhi Selera Anak Muda Masa Kini atau Milenial di Kabupaten Gresik. Sudah beberapa bulan ini Cafe Akila 2 Suguhkan banyak acara hiburan Musik Elekton dan menyajikan menu khas yang berkesan. Alamat Cafe Akila 2 yaitu Jalan KIG Barat Yosowilangun Manyar Kabupaten Gresik, belakang Pabrik Indo Manis atau lewat Gang belakang Warkop Ultas sekitar 100 meter
Kafe Akila 2 adalah milik seorang jurnalis bernama Mamat Genio yang biasa disapa nama akrabnya Mamat, Saya sudah lama malang melintang di dunia bisnis juga bisnis Cafe. Mamat Genio sebelumnya sudah memiliki Cafe Akila 1 yang ada di Jalan Siti Fatimah Binti Maimun yang dulu bernama Jalan Tambang, ungkapnya.
Menu Kafe Akila 2 yaitu Kopi Hitam Murni, Kopi Susu Kental Manis, Kopi Spesial, Susu Kental manis temulawak dan banyak minuman lainnya . Selain itu banyak pula makanan ringan juga nasi bungkus, maupun menu makanan spesial bagi Pelanggan dengan harga murah dan terjangkau
Informasi hiburan elekton bersama penyanyi dangdut lokal tiap Jumat malam Sabtu di Kafe Akila 2
Menurut Mamat Genio menyatakan pada awak media “Kafe Akila 2 ini sebagai bagian dalam memberdayakan ekonomi kerakyatan, serta budaya lokal Warga dan Arek Kabupaten Gresik. Maka saya juga sangat terbuka dengan teman – teman media dan organisasi, maupun pelanggan Cafe Akila 2 yang juga sebagai bagian dalam memajukan perekonomian Gresik apalagi di saat pandemi ini, kata Mamat juga admin FB Sorot Gresik juga aktif di medsos ‘ Kamis (01/10/2020).
Ditambahkan Mamat Genio, besok 2 Oktober 2020 Kafe Akila adakan Acara “Ngopi Sambil Goyang Live Music”, sebagaimana dengan semboyannya ” Bahagia Gak Harus Mahal”. Besok akan disemarakkan beberapa biduan atau penyanyi cantik untuk menghibur warga dan pengunjung Kafe Akila 2. Ini sebagai bentuk kemitraan dan memanjakan pengunjung dan bagian dalam “Menghibur bagi yang lelah pikirannya hingga Dapat memberikan semangat baru di Acara besok”Live music Jum’at (2/9) disupport oleh ” RADARJATIM.CO, Gresik Sumpek bersama Wong Gresik”, silahkan hadir Sambil nyeruput kopi dll menikmati hiburan music elekton bersama penyanyi dangdut lokal
Reporter: Hari Susilo